Pasaman barat, (andalasrayanews.com–
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto bersama Tim Safari Ramadhan (TSR), mengunjungi Masjid Nurul Iman Tanjung Pangka Kecamatan Pasaman. Wabup meminta masyarakat untuk merayakan Idul Fitri dengan sederhana dan tidak melakukan mudik lebaran, Sabtu (1/5/2021) malam.
Dikarenakan situasi saat ini kita masih dimasa pandemi Covid-19.
Serta sesuai dengan surat edaran dari Pemerintahan Pusat agar tidak melakukan mudik.
Rayakan idulfitri dengan sederhana saja. Kita bisa melakukan komunikasi dengan saudara atau keluarga kita di rantau melalui media sosial yang saat ini sudah sangat canggih,”kata Risnawanto.
Kegiatan safari ini, Lanjutnya, merupakan bentuk silaturahmi yang efektif antara Pemerintah Daerah dengan masyarakat. Dimana Pemerintah memberikan pelayanan di bidang agama kepada masyarakat di bulan yang suci dan penuh ampunan ini.
Wabup mengajak masyarakat pada malam hari untuk fokus ber ibadah dan menyambung tali silaturahmi, dan menekankan agar anak anak di sekolah kan dengan ilmu agama Islam.
Karena dengan perkembangan zaman dan teknologi saat ini, bisa memberi dampak buruk kepada anak- anak.
“Teknologi semakin canggih, semua itu pasti memiliki dampak yang negatif bagi anak-anak, untuk itu mari sekolahkan anak kita ke sekolah agama, untuk mengimbangi urusan dunia dan akhirat,”ungkapnya.
Wabup memaparkan kepada masyarakat program yang menjadi visi dan misi Bupat dan Wakil Bupati Pasbar diantaranya Pondok Tahfiz, Magrib mengaji serta penataan Nagari yang di targetkan rampung secepatnya.
Terhadap Pemilihan Wali Nagari yang akan di laksanakan dalam waktu dekat Risnawanto menegaskan sejalan dengan Bupati bahwa tidak akan melantik Wali Nagari yang terlibat politik uang dalam pemilihan, katanya.
Wakil Bupati mengucapkan terima kasih nya untuk masyarakat Tanjung Pangka yang telah menerima dengan baik TSR di Masjid Nurul Iman.
Tak lupa pada kesempatan itu Wabub memberikan bantuan untuk pembangunan uang senilai Rp 10 juta.
Win/Kmf.