Tim Safari Ramadhan PJ Wali Nagari Kapa Ajak Masyarakat Ramaikan Mushalla Nurul Yaqin

banner 468x60

PASAMAN BARAT, (andalasrayanews.com)_Dalam rangka Siar Agama Islam sekaligus menjalin Silaturahmi dengan masyarakat, Pejabat ( PJ ) Wali Nagari Kapa Edi Hartono,S,sos bersama perangkat,  melaksanakan Safari Ramadhan serta menggelar Sholat Tarawih bersama masyarakat di Musholla Nurul Yaqin dusun iv bk1 Jorong Padang Lawas.
Pj Wali Edi dalam kesempatan tersebut memberikan bantuan satu set alat pengeras suara mickropon, yang di serahkan lansung kepada Panitia Senen 27/4/2021.
Edi mengajak masyarakat, ” untuk selalu meningkatkan Iman dan taqwa mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan cara mengerjakan segala perintah Nya serta menjaukan larangan Nya.
Dan mengingatkan mari bersama sama selalu meramaikan mushola Nurul Yaqin ini untuk melaksanakan sholat tarawih berjamaah, dan kegiatan keagamaan lainnya.
Mudah mudahan dengan segala sarana yang telah ada serta bantuan alat pengeras suara ini bisa kita jadikan, sebagai pemicu semangat dalam beribadah di hari hari berikutnya.
Agenda Safari Ramadhan,menurut Edi momen yang sangat tepat untuk ber silaturrahmi antara pemerintah Nagari dengan masyarakat.
Edi berharap agar masyarakat selalu bersinergi dengan pemerintah nagari untuk membangun nagari yang tercinta ini.
Pasca setelah berakhirnya di bulan ramadan ini mudah mudahan kedepannya kita lebih kompak dengan perangkat pemerintahan nagari sehingga upaya pembangunan bisa berjalan lebih optimal tambah edi.
Sesungguhnya manusia di tentukan oleh hatinya,dan bulan ini menjadi bulan yang mensucikan hati kita.
Karna di dalam kehidupan bermasyarakat sampai didalam keluarga diperlukan hati yang selalu terjaga kesuciannya.
Didalam hal membangun Nagari dibutuhkan keseriusan dan kesamaan hati untuk saling merangkul menuju pembangunan yang berkesenambungan, tukuk Edi mengakhiri.
*Yulisman
banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60