Pasaman Barat, (andalasrayanews.com).. Ketua DPK Partai Keadilan Persatuan Indonesia ( PKPI ) Pasaman Barat Asmui Toha, melakukan Kunjungan Silaturahmi ke Dinas Perhubungan Pasbar.Kedatangan tersebut di sambut oleh Kadishub Rizaldi SH.
Kunjungan Asmui Toha tersebut selain dari silaturahmi juga merupakan bentuk dukungan terhadap dishub Pasbar, karena dishub merupakan garda pencegahan Covid 19 yaitu dengan melakukan penjagaan terhadap masyarakat yang ingin masuk ataupun keluar dari Pasbar di perbatasan.
Asmui Toha mengatakan sebagai ketua PKPI Pasbar dia mempunyai tanggungjawab moral, untuk selalu memberikan support agar dishub bekerja lebih keras dalam hal pencegahan dan pemberantasan covid 19 yang saat ini angka penyebaran nya terus bertambah.
Ya kita mendukung dishub melakukan langkah-langkah terukur dan masif soal pencegahan covid 19, mudah mudahan pasbar terhindar dari Pandemi ini, katanya.
Kadishub Pasbar Rizaldi mengucapkan terimakasih atas dukungan yang telah di sampaikan dan akan menjadi bahan evaluasi dan motivasi baginya sebagai Kadishub, untuk bekerja lebih semangat lagi tidak terkecuali penganan covid 19.
Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia(PKPI), sebelumnya bernama Partai Keadilan dan Persatuan (PKP), adalah sebuah partai politik di Indonesia. Partai ini dideklarasikan di Jakarta tanggal 15 Januari 1999. PKPI pertama kali ikut serta dalam Pemilu 1999. PKPI bermula dengan dibentuknya Gerakan Keadilan, dan Persatuan Bangsa (GKPB) pada tahun 1998 yang dikoordinasikan oleh Siswono Yudhohusodo, Sarwono Kusumaatmadja, David Napitupulu dan Tatto S. Pradjamanggala.
Asmui Toha dalam pandangan sebagai putra dan tokoh Pasbar, sangat berharap dan mendukung kepemimpinan Bupati Hamsuardi dan Wakil Bupati Risnawanto.
Tentunya kita sebagai putra atau tokoh Pasbar, berharap agar Pemerintahan Bupati dan wakil Bupati Pasbar berjalan kondusif, sehingga bisa menuntaskan program yang telah di tuangkan dalam visi dan misi, tambah nya.
*Arwin.