Hendak Menghadiri Pesta Rombongan Keluarga Asal Koto Balingka Mengalami Kecelakaan,Dua Orang Penumpang Meninggal Dunia

banner 468x60

Pasaman Barat,(Andalasrayanews.com)-Mobil Penumpang (Pastra) asal Pasaman Barat yang membawa puluhan penumpang mengalami kecelakaan diwilayah Simpang Alahan Mati, Kabupaten Pasaman, Sumatra Barat, Rabu (19/5/2021) sekitar jam 06:00 WIB pagi.Mobil Pastra yang membawa rombongan keluarga yang berasal dari Jorong Lubuk Gadang Kecamatan Koto Balingka, Pasaman Barat itu,Rencananya hendak menghadiri pesta keluarga yang berlangsung di daerah Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman,Sumatra Barat, Rabu (19/5/2021).

“Penumpang Mobil Pastra yang kecelakaan di Lubuk Sikaping itu berasal dari Lubuk Gadang.Itu adalah keluarga Iwan yang hendak pergi ke Pesta keluarga disana hari ini,”terang Suhron salah satu tokoh masyrakat Lubuk Gadang kepada media Andalasrayanews.com lewat chat wathsaap pagi ini.

“Kabar yang kami dapatkan,sudah Dua orang yang meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut,” tambahnya lagi.

Sementara itu,menurut Yulisman ketua Bamus Nagari Parik kepada media ini.Informasi sementara, Sebanyak Dua Puluh (20) orang korban dilarikan ke Rumah Sakit (RSUD) Lubuk Sikaping, Sembilan (9) orang lainnya di Rumah Sakit Simpati Kumpulan.Informasi Sementara sudah Dua (2) orang meninggal dunia.Penumpang yang meningal dunia tersebut berinisial SA (51 tahun) warga Jorong Lubuk Gadang, Tn (40 tahun) warga Jorong Tinggiran yang juga ikut menumpang bersama rombongan keluarga tersebut untuk bersilaturahmi ke Lubuk Sikaping.

Sampai saat ini,hingga berita ini kami naikkan baru sekedar informasi ini yang bisa kami kabarkan.

Namun demikian,saat ini pihak dari Nagari Parik (Wali Nagari, Bamus Nagari Parik) sudah mengutus tiga orang perwakilannya menuju langsung ke Lubuk Sikaping untuk mengecek secara langsung kondisi para warga yang mengalami kecelakaaan disana.

Sekedar tambahan informasi, Rombongan keluarga yang berasal dari Jorong Lubuk Gadang, Nagari Parik, kecamatan Koto Balingka, Kabupaten Pasaman Barat yang mengalami kecelakaan pagi ini di wilayah Simpang Alanan Mati, Kabupaten Pasaman tersebut , Berangkat dari Jorong Lubuk Gadang mengunakan Mobil Carteran (PO.Pastra),berangakat menuju Lubuk Sikaping sekitar pukul 02:00 WIB dini hari, Rabu (19/5/2021).

Dilaporkan oleh : Novis Satria

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60