Ketua BPC HIPMI Pessel : SC Dan OC Harus Profesional Dan Menjaga Netralitas

banner 468x60

 

ARN-Pessel. Menjelang Muscab ke V (lima) yang akan berlangsung bulan depan, BPC HIPMI Pessel gerak cepat membentuk kepanitiaan dalam menjaring pengurus HIPMI periode 2024-2027 Rabu (19/6) di Padang.

Pada kesempatan itu, hadir juga ketua dewan pembina BPC HIPMI Pessel Helmi Prilla Aldino SE, MM sebagai perumus dan ketua BPC HIPMI Pessel PungkI Fernando SH. Ketua Steering Committee (SC) terpilih Sulthan Indra dan Organizing Committee (OC)Hafizuddin.

“Estafet kepengurusan HIPMI di Pessel harus terus disambung, sehingga tidak ada mata rantai yag terputus, karena tugas vital HIPMI sejatinya membangkitkan perekonomian melalui jalan keorganisasian yang profesional, dewasa dan menjunjung tinggi sportifitas dalam berbisnis. Sehingga, dengan begitu HIPMI mampu bekerjasama dengan berbagai elemen pemerintahan atau pun masyarakat dalam mensosialisasikan perkembangan ekonomi, meski kita sadar betul saat ini ekonomi di mana pun mengalami kemerosotan, hal itu sebagai salah satu perubahan sistem menuju ekonomi digital. Itulah kita membutuhkan pengusaha-pengusaha muda yang energik, profesional dan berwawasan luas” terang ketua dewan pembina Dino yang biasa disapa.

Senada dengan itu, ketua BPC HIPMI Pessel mengharapkan profesional dan netralitas itu dimulai dari tahap penjaringan kepengurusan. “Semoga dengan sudah dibentuknya Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC) ini sebagai bentuk keseriusan BPC HIPMI Pessel dalam menjaring tenaga-tenaga profesional dalam kepengurusan periode mendatang. Tentu SC dan OC ini kita sangat mengharapkan profesional dan netralitas dalam menerima setiap calon nanti. Kita berharap, Muscab nanti berjalan baik dan lancar dengan menjaga silaturrahmi demi tercapainya cita-cita HIPMI sebagaiborganisasi yang turut membantu pemerintah dalam memakmurkan perekonomian rakyat, salah satunya dengan cara berbagi informasi terkait perkembangan perekonomian, khususnya menyambut era digital ini dan saling membantu dalam peningkatan perekonomian tersebut” jelas Pungki.

BPC HIPMI Pessel sudah mulai membuka pendaftaran pada tanggal 21 Juni dan akan ditutup pada 24 Juni, lalu Muscab akan dilaksanakan di Painan pada tanggal 6 Juli mendatang.

Liputan : Sulthan Indra.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60